Cara Atasi Bug Mediaserver di Rom MIUI



Kali ini saya akan share cara atasi bug mediaserver.Bug mediaserver di Rom MIUI biasanya terjadi karena adanya file media yg rusak/corrupt dan tidak dikenali.Sepertinya di ROM MIUI ini tidak mengenali file berformat .MKV,maka dari itu usahakan jangan menyimpan file berformat .MKV.Lalu gimana biar Media Server normal kembali
?Simak Tutorial Berikut:

Cara Pertama :

1. Jika menyimpan file .mkv, Hapus / Pindahkan file .mkv ke PC/ device lainnya dulu.
2. Matikan HP anda, lepas batre dan sdcard. lalu pasang lagi semuanya, dan hidupkan lagi.
3. Coba di cek apakah Media Server nya masih meninggalkan bug? Jika iya, coba lakukan cara ke 2 lagi, dan tunggu untuk beberapa menit lalu hidupkan lagi.
4. Jika bug media server udah hilang. Rename file .mkv tadi, ubah ekstensinya jadi .mk
5. Copy lagi ke hp agan
6. Lalu install MX Player dari Play Store.
7. Buka MX Player. Lalu pilih titik 3 di kanan atas.
8. Pilih List (paling atas)
9. Lalu pilih File Extensions.
10. Pilih "Add" di kiri bawah. dan Tuliskan mk
11. Ke Menu awal MX Players dan Klik Refresh sampai file .mk nya ke deteksi.
12. Nikmati menonton file .mkv tanpa terganggu bug media server.

Note: Saya baru aja praktekkin caranya dan masukin file .mk ke redmi 2. saya play di MX player (cuma 10 detik an sih) Terus saya cek Media Server nya cuma mentok di 8% selama 15 menit an. Kalo semisal nanti Media Server nya berulah nanti saya update post nya.

Cara ke dua:

Bisa install tweak mod yang memiliki fitur Media Server Killer

Cara ke tiga:

Make Custom ROM, seperti Cyanogen Mod, Resurection Remix atau yang lainya, yang tidak ada bug Media Server nya. Pengalaman saya tes di CM12 play file mkv aman aman saja tanpa bug media server


Cara cek Bug Mediaserver:
Masuk ke setelan>setelan tambahan>baterai & tambahan>kosumsi baterai
Jika lebih dari 30% berarti HP anda telah terkena bug mediaserver.

0 Response to "Cara Atasi Bug Mediaserver di Rom MIUI"

Posting Komentar